#NawakNgalam
*Kegiatan Sosialisasi Partisipasi Perempuan Dalam Bidang Politik, Sosial dan Ekonomi Sebagai Upaya Peningkatan Kesetaraan Gender dan Pembangunan Berkelanjutan*
*Pelaksanaan*
Hari/Tanggal : Rabu, 21 Agustua 2024
Pukul : 08.30 WIB – 12.00 WIB
Tempat : Aula Kelurahan Bandulan
*Hadir Dalam Kegiatan*
1. Dr. Dra. Hj. Umi Dayati, M.Pd (Universitas Negeri Malang)
2. Lurah Bandulan & Perangkat Kelurahan
3. Ketua TP PKK Kelurahan dan Ketua Pokja
4. Kelompok perempuan
*Rangkaian Kegiatan*
Kegiatan diawali dengan rangkaian Pembukaan, Lagu Indonesia Raya dan Do’a. Kegiatan dibuka oleh Lurah Bandulan;
Materi disampaikan oleh Dosen Universitas Negeri Malang Ibu Dr. Dra. Hj. Umi Dayati, M.Pd (Phylia Psychology and Training Institute)
Perempuan memiliki peran yang sangat penting dalam pembangunan bangsa. Namun, kita semua menyadari bahwa masih banyak tantangan yang dihadapi perempuan dalam mencapai kesetaraan gender, terutama dalam hal partisipasi di bidang politik, sosiala, dan ekonomi.
Dalam sambutannya Lurah Bandulan Dian Sonyalia Caturrina, S.STP, M.AP menyampaikan bahwa kesetaraan gender bukan hanya sekedar slogan, melainkan harus diwujudkan dalam tindakan nyata. Mewujudkan kesetaraan gender bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi juga tanggung jawab kita bersama. Seperti yang diketahui perempuan memiliki potensi yang luar biasa. Sayangnya, seringkali potensi ini belum tergali secara maksimal
Melalui sosialisasi ini, harapannya dapat membuka wawasan dan memberikan cara pandang baru tentang pentingnya peran perempuan dalam pembangunan.
Mari kita dukung perempuan di sekitar kita khususnya anak² perempuan kita untuk meraih cita-citanya. Bisa dimulai dari hal-hal kecil, seperti memberikan kesempatan yang sama, menghargai pendapat mereka, dan mendukung mereka untuk terlibat aktif dalam kegiatan sosial, politik dan ekonomi.
Bersama-sama mendorong terciptanya lingkungan yang inklusif, memberdayakan perempuan dan ramah bagi perempuan, sehingga perempuan dapat berkontribusi secara nyata dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
#pemerintahkotamalang
#pemkotmalang
#kelurahanbandulan
Kegiatan Sosialisasi Partisipasi Perempuan Dalam Bidang Politik, Sosial dan Ekonomi Sebagai Upaya Peningkatan Kesetaraan Gender dan Pembangunan Berkelanjutan
150
150