Site icon Kelurahan Bandulan Kota Malang

Kegiatan Sosialisasi Pentingnya Pendidikan Karakter bagi Generasi Muda Demi Mewujudkan Indonesia Emas 2045 dan Pembangunan Berkelanjutan

Pada Hari Sabtu 21 September 2024 Kelurahan Bnadulan Mengadakan Kegiatan Sosialisasi Pentingnya Pendidikan Karakter bagi Generasi Muda Demi Mewujudkan Indonesia Emas 2045 dan Pembangunan Berkelanjutan yang bertempat di Aula Kelurahan Bandulan, Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 8.30 WIB – Selesai. Kegiatan di hadiri oleh Lurah Kelurahan Bandulan, Kasi PM Kelurahan Bandulan, Bapak Dedy Marquis selaku Indepedent Facilitative Trainer dan Leadership & Personality devels sebagai narasumber, tim Bapak Dedy Marquis, perangkat Kelurahan Bandulan, Ibu puskesos, serta Ketua dan Anggota Forum Anak kelurahan Bandulan.

Kegiatan ini dibuka oleh Ibu Dian Sonyalia Caturrina, S.STP, M.AP., Lurah Bandulan, Kota Malang. Dalam pembukaannya Ibu Dian Sonyalia Caturrina, S.STP, M.AP., Lurah Bandulan. Menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk dari akomodir serta permintaan dari para anggota Forum Anak yang di wakili oleh Ketua Forum Anak terkait pentingnya pendidikan karakter karna menurut beliau pendidikan karakter adalah hal yang sangat penting sebagai pondasi awal dalam membentuk generasi muda yang siap menghadapi tantangan global dan berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan untuk mewujudkan generasi Indonesia Emas 2024. Karna Dengan karakter yang kuat, generasi penerus diharapkan mampu mendukung terwujudnya visi Indonesia Emas 2045, yaitu Indonesia yang maju dan sejahtera.

Setelah pembukaan yang dilakukan, Bapak Dedy Istanto atau yang kerap kali di Panggil bapak Dedy Marquis mulai melakukan kegiatan sosialisasi. Rangkaian Kegiatan ini dimulai dari Bapak Dedy Marquis yang mencairkan suasana dengan mengajak para anggota dan ketua Forum Anak bermain terlebih dahulu, Setelah kegiatan bermain selesai, Beliau mulai menyampaikan materi tentang pentingnya pembentukan karkater secara perlahan, efisien dan menyenangkan. Yang pada akhirnya semua nggota dan ketua Forum Anak bisa menangkap materi yang bapak Dedy Marquis sampaikan dengan baik. Diharapkan, dengan adanya kegiatan sosialisasi ini. Para anak muda yang akan menjunjung generasi Indonesia Emas 2024 mampu menghadapi seluruh tantangan yang akan mereka hadapi kedepannya, dan Di harapkan. Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi untuk memperkuat pendidikan karakter di berbagai lini.

Exit mobile version